blog yang memberikan informasi seputar harga, spesifikasi, tips, review seputar smartphone android, apple, blackberry dan windows phone terbaru.

10 Aplikasi Paling Laris Android Unik dan Bermanfaat

Nanda Adi Prasetya

hargadanspesifikasismartphone. Sekarang ini berkat aplikasi paling laris di dalam sistem operasi android menjadikannya sistem operasi yang paling banyak digunakan diseluruh dunia.

Platform open source di dalam sistem operasi android dapat dikatakan menjadi salah satu faktor bahwa semakin populernya android. Mengapa? karena disini siapa saja dapat membuat sendiri sebuah custom ROM (sebutan untuk software dasar dari sistem android) sesuai dengan yang diinginkannya, sehingga akan terdapat banyak sekali kreasi - kreasi custom ROM dari setiap masing - masing developer diseluruh dunia.

Banyaknya aplikasi yang dapat diunduh di android market juga menjadi salah satu pemikat untuk user dapat selalu menggunakan sistem operadi android di ponsel mereka, terlebih jika mereka mendapatkan aplikasi top reviewed, secara langsung dapat dikatakan mereka akan lebih tertarik untuk mencoba dan mereview ulang aplikasi tersebut, dan hal ini akan menjadikan pengembang aplikasi android semakin lebih banyak dan semakin bersaing dalam mengeluarkan aplikasi terbaru mereka di android market, apalagi banyak aplikasi yang bisa diunduh secara gratis juga.

Kemudian, apa saja aplikasi yang paling banyak digunakan di Android? Berikut adalah sepuluh besar daftar aplikasi android paling banyak digunakan berdasarkan pengamatan saya pribadi selama menggunakan android.

Daftar 10 Aplikasi Paling Laris Android  


1.)      Android Market.

aplikasi paling laris android market
aplikasi paling laris android market

Aplikasi android market menjadi sebuah aplikasi paling laris yang diperlukan apabila pengguna ingin membeli sebuah aplikasi android yang sesuai dengan kebutuhannya. Terlebih aplikasi ini sudah menjadi aplikasi standard default dengan semua smartphone Android. Cukup mengunjungi android market lalu anda akan disuguhkan dengan berbagai macam jenis aplikasi yang ada disana.
2.)      Google Maps.
aplikasi paling laris google maps
aplikasi paling laris google maps

Aplikasi ini cukup bermanfaat karena dapat membantu mencarikan lokasi yang ada disekeliling anda. Dilengkapi dengan fitur GPS yang dapat memudahkan pencarian lokasi sesuai dengan posisi yang ditunjuk, dapat dikatakan bahwa lebih dari 80 persen pengguna Android lebih menggunakan Google Maps sebagai penunjuk arah dari pada aplikasi maps lain yang sejenis.
3.)      Gmail
aplikasi paling laris gmail
aplikasi paling laris gmail
Merupakan turunan dari produk Google, Gmail telah menjadi aplikasi built-in yang ditanamkan pada setiap smartphone berbasis Android. Banyak pengguna android lebih memilih Gmail dengan alasan user friendly terlebih lagi sudah terintegrasi dengan apps yang lain seperti multi login mail apps. Ditambah lagi untuk dapat masuk ke android market dibutuhkan akun Gmail yang aktif.

4.)      Facebook
aplikasi paling laris facebook
aplikasi paling laris facebook
Facebook adalah aplikasi jejaring sosial yang paling banyak digunakan saat ini, tak terkecuali bagi pengguna Android. Dengan fitur beragam yang diberikan oleh sang developer, membuat para user lebih cenderung tetap bertahan lama dengan akun facebook mereka untuk sekedar berbagi cerita, chatting, atau bermain games.

5.)      Google Search
aplikasi paling laris google search
aplikasi paling laris google search
Meskipun search engine Google adalah situs paling populer yang banyak dijelajahi, akan tetapi google search sendiri tidak menduduki posisi teratas  aplikasi di android market. Kurang lebih sekitar 70  persen pengguna android telah mengunduh aplikasi ini.

6.)      YouTube
aplikasi paling laris youtube
aplikasi paling laris youtube
Layanan penyedia video-sharing ini telah menjadi aplikasi default yang tertanam di tiap ponsel Android. Pengguna dapat berbagi konten video yang diunggahnya kemudian dapat ditonton oleh setiap orang dibelahan bumi ini. Aplikasi ini sudah diakuisisi oleh google, sehingga pengguna yang telah memiliki akun gmail, secara otomatis dapat terintegrasi ke akun youtube secara langsung.

7.)      Advanced Task Killer
aplikasi paling laris advanced task killer
aplikasi paling laris advanced task killer
Aplikasi semacam Task Manager di desktop ini cukup berguna dalam menutup aplikasi yang sedang berjalan di background dan menyediakan ruang untuk RAM. Aplikasi ini bermanfaat dalam meningkatkan kinerja ponsel, sehingga dapat berjalan lebih cepat dari sebelumnya. 
8.)      Angry Birds
aplikasi paling laris angry birds
aplikasi paling laris angry birds
Siapa yang tak kenal aplikasi yang satu ini. Aplikasi game yang dibuat oleh Rovio ini merupakan game paling populer hingga saat ini. Dirilis sejak tahun 2009,game yang bercerita mengenai permusuhan antara burung dengan babi ini telah membuat ketertarikan sendiri bagi pengguna untuk segera memainkannya dan mencetak nilai tertinggi pada setiap levelnya.
9.)      Quickoffice Pro
aplikasi paling laris quick office pro
aplikasi paling laris quick office pro
Aplikasi ini lebih dikhususkan dan digunakan oleh kalangan pelajar atau urusan bisnis. Dengan bantuan aplikasi ini, user android dapat melakukan edit dokumen yang biasa dilakukan pada format Office, dengan Quickword, Quicksheet, Quickpoint dan QuickPDF.

10.)    Pandora Radio
aplikasi paling laris pandora radio
aplikasi paling laris pandora radio
Pandora mungkin sudah akrab ditelinga kita bila mendengar aplikasi yang satu ini. Pandora merupakan adalah aplikasi yang dapat dipakai sebagai pemutar radio. Bagi user yang belum mengetahui ataupun menggunakan aplikasi ini, maka mulai dari sekarang, segeralah buka android market kemudian cari aplikasi Pandora Radio, kemudian install dan rasakan sensasinya bereksperimen dengan aplikasi ini.
Itulah 10 aplikasi hp android unik paling laris yang layak anda coba sekarang juga.
Baca juga : android dibawah 2 juta samsung galaxy 

0 komentar:

Post a Comment